Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Daerah Istimewa Yogyakarta (Kanwil DJP DIY) Yoyok Satiotomo, bersama dengan Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Yogyakarta Andi Setiawan, meresmikan kegiatan Pojok Pajak yang diselenggarakan oleh KPP Pratama Yogyakarta di Mal Malioboro Yogyakarta (Senin, 21/3). Pembukaan Pojok Pajak tersebut juga dihadiri oleh perwakilan manajemen Mal Malioboro Yogyakarta.
Pojok Pajak kali ini merupakan kelanjutan dari Pojok Pajak yang diselenggarakan di Mal Ramai pada pekan sebelumnya. Serupa dengan Pojok Pajak di Mal Ramai Yogyakarta, Pojok Pajak di Mal Malioboro juga dibuka mulai pukul 10.30-14.30 WIB. Penyelenggaraan tersebut dilakukan pada tanggal 21-25 Maret 2022. Sejak hari pertama, Pojok Pajak telah ramai oleh kunjungan Wajib Pajak yang hendak melakukan konsultasi SPT Tahunan. Salah satu Wajib Pajak menyatakan bahwa beliau memilih datang ke Pojok Pajak Mal Malioboro karena antreannya lebih sedikit dan jarak dari rumahnya lebih dekat.
Andi berharap pembukaan Pojok Pajak di Mal Malioboro Yogyakarta ini dapat meningkatkan kepatuhan pajak, khususnya masyarakat Yogyakarta. Selain itu, besar harapan bahwa kegiatan ini dapat memudahkan masyarakat dalam melaporkan SPT dan melakukan konsultasi terkait perpajakan.
- 32 kali dilihat