
Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jakarta Kembangan menggelar kegiatan yang bertajuk “Kembangan Menyapa” di Lippo Mall Puri Kembangan, Jakarta Barat (Kamis, 6/7).
Pada kesempatan kali ini, Kepala KPP Pratama Jakarta Kembangan, Taufiq yang didampingi oleh Kepala Seksi Pengawasan II dan Kepala Seksi Pengawasan IV serta beberapa perwakilan Account Representative mengunjungi beberapa tenant yang ada pada lantai LG Lippo Mall Puri. Kegiatan ini juga didampingi oleh Audy selaku perwakilan pengelola dari Lippo Mall Puri.
Taufiq menyampaikan bahwa tujuan dari Kembangan Menyapa ini adalah untuk lebih mengenalkan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jakarta Kembangan kepada wajib pajak serta mengumpulkan data lapangan terkait wajib pajak yang ada pada wilayah kerja KPP Kembangan. Selain itu, wajib pajak juga dihimbau untuk melakukan pemutakhiran data serta jangan lupa untuk melaksanakan kewajiban perpajakannya.
Taufiq berharap, kegiatan ini dapat membawa manfaat baik untuk wajib pajak dan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jakarta Kembangan serta dapat dilaksanakan rutin tidak terbatas hanya sebagai bentuk memperingati Hari Pajak tahun 2023.
Pewarta: Bayu Ari Fachrudin |
Kontributor Foto: Bayu Ari Fachrudin |
Editor: Arif Miftahur Rozaq |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 77 kali dilihat