Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Sungguminasa melakukan kunjungan kerja ke Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 9 Gowa, Jalan Baso Dg. Ngawing, Kabupaten Gowa (Selasa, 6/2). Agenda ini merupakan bentuk kolaborasi bersama dalam asistensi penyampaian SPT Tahunan Orang Pribadi dan merupakan pemenuhan kewajiban perpajakan bagi setiap wajib pajak.

Dalam kunjungan ini, petugas KP2KP Sungguminasa Muh. Aslam Sumba bersama dengan beberapa relawan pajak disambut secara langsung oleh Kepala SMAN 9 Gowa Tajuddin Limpo. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan tata cara pengisian pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi yang merupakan kewajiban bagi Aparatur Sipil Negara (ASN).

Pada Kesempatan ini, seluruh Guru SMA Negeri 9 Gowa melakukan tata cara secara langsung dalam pengisian SPT Tahunan Orang Pribadi, yang dibimbing langsung oleh petugas KP2KP Sunggumminasa dan beberapa relawan pajak. “Kehadiran KP2KP Sungguminasa dalam membantu guru SMAN 9 Gowa dalam menyampaikan SPT Tahunan merupakan bentuk kolaborasi dan sinergi yang dapat kita jaga bersama kedepannya” ujar Tajuddin.

Kegiatan ini merupakan program yang dilaksanakan oleh KP2KP Sungguminasa dalam menjangkau berbagai sektor untuk menjaga kepatuhan wajib pajak serta memberikan edukasi pemenuhan kewajiban perpajakan.

“Kami dari KP2KP Sungguminasa berterima kasih kepada SMAN 9 Gowa telah menerima kedatangan tim asistensi KP2KP Sungguminasa dengan baik. Apresiasi kepada guru SMAN 9 Gowa yang telah melaporkan SPT Tahunan dan menjalankan kewajiban perpajakannya” ujar Aslam.

Dengan adanya kunjungan ini, pihak KP2KP Sungguminasa dan SMAN 9 Gowa berharap kedepannya untuk selalu bersinergi bersama dalam menjalankan semua aspek perpajakan terutama dalam pemenuhan kewajiban perpajakan.

 

Pewarta: Muh. Aslam Sumba
Kontributor Foto: Rahmadi R.
Editor: Muhammad Irfan Nashih

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.