Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Banjar bekerja sama dengan Badan Pengelolaan Keuangan dan Pajak Daerah (BPKPD) Kota Banjar menggelar kegiatan sosialisasi dan edukasi perpajakan di Ruang Rapat Gunung Sangkur Gedung Sekretariat Daerah Kota Banjar (Kamis, 9/3).
Acara tersebut diikuti oleh 24 Organisasi Perangkat daerah (OPD) di lingkungan pemerintah Kota Banjar. Kepala KP2KP Banjar Slamet Rijadi Sugiharto dan Kepala Bidang Perbendaharaan Daerah Kota Banjar Riany Dwi Setianingrum hadir dan memberikan sambutan.
Materi tentang pemutakhiran data mandiri Nomor Induk Kependudukan (NIK) di situs djponline.pajak.go.id disampaikan oleh Penyuluh KP2KP Banjar Muhaiminan Hammas Muhammad. Sesi berikutnya dilanjutkan dengan tutorial dan asistensi Pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi oleh Penyuluh KP2KP Banjar Vera Yunita Cahyani Putri.
Kegiatan diakhiri dengan foto bersama dengan memegang spanduk ZI-WBK (Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi) dalam rangka mendukung program ZI-WBK KPP Pratama Ciamis tahun 2023.
Pewarta:Mohammad Naufal Dharmawan |
Kontributor Foto:Mohammad Naufal Dharmawan |
Editor: Sintayawati Wisnigraha |
- 13 kali dilihat