Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Palopo menjalin kerja sama dengan Pemerintah Daerah Kota Palopo menyelenggarakan sosialisasi pemutakhiran data mandiri NPWP ke NIK bertempat di Ruang Pertemuan Ratona, Kantor Walikota Palopo, Jalan Andi Djemma, Kota Palopo (Rabu, 28/12).

Kegiatan dibuka dengan sambutan oleh Wali Kota Palopo Judas Amir yang mendukung penuh suksesnya program ini dengan menekankan kepada setiap peserta bahwa yang terpenting ialah kesadaran dari diri sendiri sehingga program ini dapat berjalan dengan baik.

Kepala KPP Pratama Palopo Khris Rolanto memberikan pengantar singkat mengapa program ini perlu untuk dilakukan demi Indonesia menuju Single Identity Number (SIN).

Peserta kegiatan yang merupakan pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan sekolah se-Kota Palopo menyambut baik program dan materi yang disampaikan. Diskusi berjalan dengan lance\ar hingga acara ditutup pada pukul 12.00 WITA.

Pewarta: Septia Nurfah
Kontributor Foto: Alvin
Editor: Letna Helma Lantika Wisda, Syarifah S. R.