Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Kalimantan Timur dan Utara Max Darmawan menghadiri acara Tax Gathering yang diselenggarakan oleh Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Tanjung Redeb di Aula Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang, Kota Tarakan (Kamis, 18/11). Kegiatan ini dihadiri oleh 23 wajib pajak KPP Pratama Tanjung Redeb dengan kontribusi pembayaran pajak terbesar.

Max Darmawan berkesempatan membuka Tax Gathering ini sekaligus memberikan sambutan. Tak hanya itu, Max juga mengajak seluruh peserta undangan untuk berdiskusi seputar perpajakan. Dalam sambutannya Max menyampaikan, “melalui kegiatan ini kami memberikan apresiasi atas kontribusi Bapak Ibu undangan atas semua yang Bapak berikan kepada negeri".

“Bagi saya, wajib pajak merupakan salah satu penyokong pembangunan negeri. Setiap pajak yang Bapak Ibu bayarkan negara optimalkan untuk kesejahteraan rakyat dan pembangunan sarana dan prasarana publik,” jelas Max Darmawan.

“Perlu Bapak Ibu ketahui bahwa penerimaan perpajakan tahun ini sudah berkontribusi lebih dari 80%. Tahun depan kita Kembali bekerja sama untuk mencapai target penerimaan pajak yang lebih tinggi disbanding tahun ini,” tambahnya. 

Menuju penghujung kegiatan, Max Darmawan didampingi Kepala KPP Pratama Tanjung Redeb Mu’alif memberikan piagam apresiasi kepada seluruh peserta undangan Tax Gathering. Max Darmawan berharap melalui kegiatan ini, para wajib pajak melanjutkan semangat kontribusi pembayaran pajak untuk meningkatkan optimalisasi pembangunan di berbagai sektor.

Tax Gathering kali ini merupakan yang pertama kalinya digelar oleh KPP Pratama Tanjung Redeb pada tahun ini.