Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Denpasar Barat mengadakan Upacara Mecaru di Pura Kertha Dana KPP Pratama Denpasar Barat (Rabu, 2/3). Upacara Mecaru dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Upacara ini diinisiasi oleh Keluarga Umat Hindu (KUH) KPP Pratama Denpasar Barat.

Menjelang hari raya suci umat Hindu yaitu Nyepi, KPP Pratama Denpasar Barat melalui KUH KPP Pratama Denpasar Barat turut merayakan hari raya tersebut. Hari Raya Nyepi memiliki sejumlah rangkaian upacara seperti Upacara Melasti, Tawur Kesanga, Pengrupukan/Mecaru, Hari Raya Nyepi, dan Ngembak Geni.

Upacara Mecaru merupakan upacara yang dilakukan untuk menjaga keharmonisan antara manusia dengan alam yang bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai luhur dan spiritual kepada manusia agar senantiasa menjaga dan merawat alam sekitarnya. Upacara Mecaru dilaksanakan sebelum hari raya Nyepi pada waktu Sasih Kesanga.

Akibat meningkatnya kasus Covid-19 varian Omicron di Bali belakangan ini, upacara ini hanya dihadiri oleh beberapa anggota KUH KPP Pratama Denpasar Barat yang bertujuan untuk menghindari kerumunan sehingga bisa mencegah penyebaran virus Covid-19.

Dengan adanya Hari Raya Nyepi yang dilaksanakan hari Kamis, 3 Maret 2022 maka jam pelayanan KPP Pratama Denpasar Barat ditiadakan untuk menghormati umat yang sedang melaksanakan Catur Brata Penyepian.