Tim Helpdesk Coretax DJP dan Pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) melaksanakan tugasnya di Tempat Pelayanan Terbaru (TPT) Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Tangerang, Kota Tangerang, Banten (Rabu, 12/2). 

KPP Madya Tangerang telah membentuk Tim Helpdesk Coretax DJP dan SPT sejak Coretax DJP mulai diimplementasikan. Tim ini dibentuk agar KPP Madya Tangerang dapat melayani seluruh wajib pajak yang datang ke KPP Madya Tangerang sehingga dapat dilayani dengan baik.  

Tim petugas hari ini dipimpin oleh Supervisor, Agus Budimianto. Tim hari ini yang terdiri dari Penyuluh Pajak, Suhardi, dan Account Representative, Fanny, menjalankan tugasnya di TPT untuk membantu wajib pajak menyelesaikan kendala yang dihadapi saat menggunakan Coretax DJP.  

Salah satu karyawan wajib pajak yang datang menyampaikan bahwa tujuan kunjungannya adalah untuk mendapatkan solusi atas kendala membuat bukti potong dan pelaporan SPT Masa PPN-nya. “Silakan, Bapak. Saya akan pandu dalam pembuatan bukti potong dan pelaporan SPT Masa PPN-nya,” ujar Fanny. 

Wajib Pajak Badan lainnya, menyampaikan kendalanya saat akan login ke Coretax DJP, dan dibantu oleh Penyuluh Pajak, Suhardi. “Sebelum masuk ke Coretax DJP, silakan Ibu aktivasi akun terlebih dahulu, lalu masuk ke menu lupa sandi,” jelas Suhardi. Suhardi melanjutkan, setelah berhasil verifikasi, langkah selanjutnya adalah login dengan sandi baru yang sudah dibuat.  

“Wajib pajak yang datang ke KPP Madya Tangerang dapat dilayani dengan baik karena kami telah membentuk Tim helpdesk yang dapat melayani seluruh wajib pajak yang mengalami kendala saat menggunakan Coretax DJP,” ujar Budi.  

Bagi wajib pajak yang menemui kendala bisa datang ke helpdesk kantor pajak terdekat. Apabila wajib pajak ingin mengetahui informasi edukatif terkait perpajakan, dapat mengikuti akun jejaring media sosial resmi KPP Madya Tangerang pada Instagram dan Tiktok @pajakmadyatangerang, X @pajakmadyatng, serta Facebook dan Youtube KPP Madya Tangerang. 

Pewarta: Rani
Kontributor Foto: Rani
Editor: Satriyono Sejati

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.