Direktorat Jenderal Pajak (DJP) menyelenggarakan kegiatan Spectaxcular 2020 secara virtual bertajuk “Bergerak Bersama Pulihkan Ekonomi Nasional” sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Oeang Republik Indonesia ke-74 di Kantor Pusat DJP, Jakarta (Jumat, 23/10).

Perhelatan lari secara virual mulai 16 hingga 21 Oktober 2020 mengawali rangkaian acara Spectaxcular 2020 di Jakarta ini. Sebanyak 1.600 pelari turut memeriahkan acara yang sempat tertunda sejak Maret lalu karena merebaknya kasus penularan Covid-19 di Jakarta dan sekitarnya. Para peserta lari mengunggah tangkapan layar yang berisi informasi jarak lari, waktu tempuh, status jantung, dan status kalori ke situs web Spectaxcular 5K Virtual Run.

Peserta juga berkesempatan memperoleh hadiah lawang (doorprize) yang diumumkan pada puncak acara berupa sepeda, gawai, dan hadiah lainnya dengan berpartisipasi dalam beberapa tantangan yang disediakan panitia, yakni Photo Challenge, Senam Challenge, dan kuis seputar pajak.

Acara puncak Spectaxcular 2020 di Jakarta yang disiarkan langsung melalui kanal Youtube DitjenPajakRI ini diikuti lebih dari 2.000 akun serta dimeriahkan dengan penampilan grup band HiVi pada akhir acara.