Plt. Kepala Bidang Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan masyarakat (P2Humas) Mokh. Solikhun menghadiri acara serah terima jabatan (Sertijab) Kepala Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) di ballroom hotel Aruna Senggigi Kabupaten Lombok Barat (Senin, 11/10).

Pergantian kepala perwakilan BPK Provinsi Nusa Tenggara Barat yang sebelumnya dijabat oleh Heri Purwanto kepada bapak Ade Iwan Rusmana ditandai dengan penandatanganan serah terima jabatan kedua pimpinan yang disaksikan oleh Wakil Gubernur NTB, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi NTB, Jajaran Bupati NTB, serta tamu undangan lainnya.

Acara sertijab kepala perwakilan BPK NTB di tutup dengan pemberian penghargaan kepada pemerintah provinsi Nusa Tenggara Barat atas keberhasilan meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atau Unqualified Opinion sebanyak 10 kali. Pemberian penghargaan juga di berikan kepada Kabupaten Lombok Tengah dan Sumbawa yang meraih 9 kali, Lombok Barat, Lombok Utara, Sumbawa Barat, Dompu, Kota Mataram, Kota Bima meraih 7 kali, Kabupaten Bima 6 Kali Serta Kabupaten Lombok Timur meraih 6 Kali.