Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bireuen dan Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Takengon megadakan kegiatan Bimbingan Teknis Penyusunan Laporan Keuangan Tahun Anggaran 2022 dan Peningkatan Kompetensi Bendahara di Kabupaten Aceh Tengah dengan tema "Peraturan Perpajakan dan Pelaporan SPT Masa" di Parkside Gayo Petro, Takengon (Kamis, 12/1).
Kegiatan diisi dengan pemberian materi terkait aspek perpajakan Instansi Pemerintah dan bimbingan teknis pelaporan SPT Masa menggunakan aplikasi ebupot. Dalam kesempatan yang sama, KP2KP Takengon membuka pojok pajak untuk melayani konsultasi pelaporan SPT Tahunan PPh Wajib Pajak Orang Pribadi dan Pemutakhiran Data Mandiri (pemadanan data NIK-NPWP).
Layanan pojok pajak ini disambut antusias oleh para pegawai BPS, terlihat dari banyaknya pegawai yang mengantri untuk melakukan konsultasi.
Yuk, #KawanPajak segera laporkan SPT Tahunan Anda dan jangan lupa untuk melakukan pemadanan data NIK-NPWP melalui akun profil di djponline.pajak.go.id
Pewarta:Herlan Maulana |
Kontributor Foto:Yuwan Miqdad & Muhammad Salma Nurul Izmi |
Editor:Iswadi Idris |
- 10 kali dilihat