Curah hujan yang tinggi pada minggu terakhir menyebabkan banjir di beberapa wilayah Tangerang. Kondisi ini membuat beberapa perumahan dan jalan tidak dapat dilalui oleh masyarakat. KPP Pratama Kosambi bergerak cepat dengan memberikan bantuan kepada warga di Kecamatan Pasar Kemis, Kab. Tangerang (Kamis, 17/11).

Bantuan yang diberikan berupa sembako dan uang tunai, yang berasal dari penggalangan dana seluruh pegawai. Tim dari KPP Pratama Kosambi mengunjungi tempat penampungan pengungsi dan langsung menyerahkan bantuan tersebut kepada Sony Karsan selaku Camat Pasar Kamis.

“Terima kasih kepada bapak ibu semua yang telah menyisihkan penghasilannya untuk donasi kepada korban banjir,” ujar Sony. 

 

Pewarta:Ridhoturrosyidah
Kontributor Foto:Ita Dyah Nursanti
Editor: Ida R. Laila