Asisten Penilai Pajak Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kisaran melakukan kunjungan ke Kantor Dinas Penanaman Modal dan Layanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kota Tanjung Balai (Kamis, 20/1). Kunjungan didampingi oleh Kepala Seksi Pemeriksaan, Penagihan , dan Penilaian, Teddy Ferdian.

Tujuan dari kunjungan ini untuk membahas terkait Pajak Bumi Bangunan sektor Perkebunan, Perhutanan, Pertambangan Minyak dan Gas Bumi, Sektor Pertambangan untuk Pengusahaan Panas PBumi, Sektor Pertambangan Mineral atau Batubara, dan Sektor Lainnya (PBB P5L). Pada kesempatan tersebut Asisten Penilai juga melakukan permintaan Data  Izin Usaha Perkebunan (IUP) aktif Kota Tanjung Balai.