Kanwil Ditjen Pajak Sumatera Selatan dan Kepulauan Bangka Belitung menggelar donor darah dalam rangka menyongsong Hari Pajak (Sealsa, 9/7). 94 orang pendonor, termasuk Kakanwil, ikut serta dari 75 orang yang ditargetkan ikut acara ini. Beberapa orang terpaksa tidak dapat ikut karena belum memenuhi syarat sebagai pendonor.
Kepala Bagian Umum Sardana mengatakan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan kegiatan positif dan berharap dapat membantu sesama. Sardana berharap kegiatan sosial ini bisa berkelanjutan secara rutin. Beberapa kegiatan sosial lainnya juga dilaksanakan dalam memperingati Hari Pajak kali ini, di antaranya: kunjungan ke panti asuhan dan Rumah Tahfidz.
"Di Hari Pajak kali ini, kita akan mengadakan donor darah, bakti sosial, senam pagi bersama, pajak bertilawah, gowes bareng, lomba mewarnai tingkat SD dan masih banyak lagi kegiatan menarik lainnya," ucap Sardana.
- 14 kali dilihat