
Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Tanjung Balai bersama Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kisaran gelar Pajak Bertutur Tahun 2022 di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Tanjung Balai, Kota Tanjung Balai secara luring dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (Selasa, 16/8). Kegiatan yang mengangkat tema “Generasi Sadar Pajak, Muda Berkreasi Membangun Negeri” ini dihadiri oleh 30 siswa/i SMP Negeri 1 Tanjung Balai. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kesadaran pajak kepada siswa/i SMP Negeri 1 Tanjung Balai sehingga menjadi generasi yang sadar pajak untuk membangun negeri di masa depan.
Kegiatan Pajak Bertutur Tahun 2022 dimulai pukul 09.00 WIB, dipandu secara langsung oleh Pelaksana KP2KP Tanjung Balai, Yessica Gurin Sianipar dan Basaria Yode Amor Purba. Kegiatan ini dibuka dengan kata sambutan oleh Kepala SMP Negeri 1 Tanjung Balai, Sri Gunawan Tarigan dan Kepala KP2KP Tanjung Balai, Richard Subakat Manurung. Dalam sambutannya, Bapak Sri Gunawan Tarigan mengucapkan terima kasih telah memilih SMP Negeri 1 Tanjung Balai sebagai peserta Pajak Bertutur Tahun 2022. Beliau berharap materi yang disampaikan dapat bermanfaat untuk siswa/i SMPN 1 Tanjung Balai dalam mengenal tentang pentingnya pajak pada kehidupan sebagai bekal masa depan.
Dalam pelaksanaannya, materi disampaikan oleh Asisten Penyuluh Pajak Terampil KPP Pratama Kisaran, Siti Kartika. Dalam penutupan materi, Siti Kartika mengatakan “Setiap orang punya zona waktunya masing-masing, kita semua (red: siswa/i SMP Negeri 1 Tanjung Balai) berharga, kita bukan melawan keluarga, bukan melawan orang lain, tapi musuh kita adalah bagaimana kita di masa lampau. Kita harus bisa lebih baik lagi dari hari ke hari. Mungkin saat ini kita belum bisa berkontribusi untuk negara karena masih kecil dan belum punya penghasilan untuk membayar pajak tetapi pada waktunya kita akan bersinar untuk negeri ini. Jangan takut, jangan risau hati, jangan menyerah dan jangan putus asa, kita semua punya zona waktu masing-masing”.
Kegiatan dilanjutkan dengan lomba cerdas cermat melalui aplikasi Quizziz untuk memeriahkan serta mengetahui pemahaman siswa/i. Kegiatan ditutup dengan pembagian hadiah kepada pemenang Quizziz dan peserta yang aktif selama kegiatan berlangsung.
Pewarta: Yessica Gurin Sianipar |
Kontributor Foto: Felix Octavianus Panjaitan |
Editor: Bonita Pricilia Sitompul |
- 20 kali dilihat