
Tak ingin telat lapor, karyawan Universitas Bina Nusantara (Binus) meminta Kanwil DJP Jakarta Barat untuk menjadi pemandu dalam pengisian SPT Tahunan melalui e-filing di ruang kelas Kampus Binus Anggrek (Senin, 9/3). Acara yang diprakarsai oleh Tax Center Universitas Binus ini dihadiri oleh sekitar 160 orang karyawan Binus. Agar tidak terjadi antrian penggunaan komputer, acara ini dibagi menjadi dua kelas.
Hadir sebagai pemandu, Kepala Seksi Bimbingan Penyuluhan dan Pengelolaan Dokumen Kanwil DJP Jakarta Barat, Uki Yusranul Hakim, dan pelaksana seksi Kerjasama dan Hubungan Masyarakat Kanwil DJP Jakarta Barat, Amy Wisuda Isnayani, memandu pengisian SPT Tahunan melalui e-filing mulai dari cara pendaftaran, langkah-langkah pengisian, hingga cara lupa password.
Selain itu, Kanwil DJP Jakarta Barat juga melayani aktivasi EFIN bagi para wajib pajak yang belum memiliki EFIN. Layanan panduan e-billing pun turut diberikan kepada karyawan yang memiliki penghasilan lain sehingga berpotensi membayar kekurangan pajaknya. Meski terkadang jaringan maupun server bermasalah, namun para karyawan Binus tidak patah semangat dalam memenuhi kewajiban perpajakannya. Salah satu alternatif yang digunakan yaitu dengan menggunakan smartphone yang dimiliki oleh masing-masing karyawan sehingga proses pelaporan SPT Tahunan tetap berjalan.
Acara ditutup tepat pukul 16.00 WIB. Dalam penutupannya, Uki menyampaikan rasa terima kasih kepada para karyawan yang telah memenuhi kewajiban perpajakannya dengan melaporkan SPT Tahunannya.
- 168 kali dilihat