Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Martapura menggelar kegiatan Pajak Bertutur bersama dengan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Intan Martapura. Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan mahasiswa, mahasiswi, dan dosen di Aula STIKES Intan Martapura, Kabupaten Banjar (Kamis, 27/7).
Mengusung tema "Sadar Pajak, Bukti Peduli pada Negeri" dengan tagline "Pajak Bertutur 2023 : Sehari Mengenal,Selamanya Bangga", kegiatan diisi dengan materi kesadaran pajak dan permainan edukatif untuk memeriahkan acara. KP2KP Martapura berharap kegiatan Pajak Bertutur 2023 ini dapat memberikan edukasi perpajakan serta mewujudkan generasi emas Indonesia yang cerdas dan sadar pajak.
“Dengan adanya acara Pajak Bertutur ini, diharapkan kelak kalian para generasi muda menjadi warga negara yang sadar dan taat pajak,” pesan Kepala KP2KP Martapura Heri Sukoco dalam materinya.
Informasi lebih lanjut mengenai perpajakan, Kawan Pajak dapat menghubungi Kantor Pelayanan Pajak (KPP)/KP2KP terdekat ataupun melalui Kring Pajak di 1500200.
Pewarta: Yulita Listiani |
Kontributor Foto: Tim KP2KP Martapura |
Editor: Safira Luthfiarizka Sejati |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 7 kali dilihat