Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Watansoppeng bekerja sama dengan Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Soppeng mengadakan kegiatan Pajak Bertutur 2024 di Aula SMAN 2 Soppeng, Jl. H.A. Mahmud No.69, Cangadi, Appanang, Kec. Liliriaja, Kabupaten Soppeng (Rabu, 7/8).

Kegiatan Pajak Bertutur 2024 dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia yang bertemakan “Lampaui Batas, Bersatu untuk Indonesia Emas” dihadiri oleh Kepala KP2KP Watansoppeng Andi Asrizal Fauzie, Kepala Sekolah SMAN 2 Soppeng Andi Musafir S.Pd, M.Si, dan 41 siswa SMAN 2 Soppeng.

Kegiatan dimulai dengan sambutan sekaligus pembukaan oleh Kepala Sekolah SMAN 2 Soppeng Andi Musafir. “Kami sangat berterima kasih kepada Kantor Pajak Soppeng telah memilih sekolah kami sebagai bagian dari acara Pajak Bertutur 2024. Kami sangat berharap dengan terselenggaranya kegiatan ini dapat memberikan pemahaman terkait peran penting pajak bagi negara kepada siswa-siswi SMAN 2 Soppeng yang kedepannya akan menjadi wajib pajak,” ucap Musafir.

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian laporan panitia oleh Kepala KP2KP Watansoppeng Andi Asrizal Fauzie serta penyampaian materi tentang pengertian pajak dan fungsi perpajakan bagi negara yang disampaikan oleh Penyuluh Pajak Soppeng. Materi disampaikan dengan metode storytelling dan memperbanyak diskusi agar mudah untuk dipahami oleh siswa-siswi.

“Pajak merupakan intrumen penting dalam menggerakkan perekonomian bangsa, maka dari itu kami disini hadir untuk memberikan pemahaman tentang pajak. Selain itu, tentu kami sangat berharap kepada siswa-siswi sebagai generasi penerus bangsa untuk selalu mengisi kegiatan dengan hal-hal yang positif seperti mengembangkan minat bakat sebagai bentuk dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia,” ujar Asrizal dalam mengakhiri kegiatan.

Pewarta: Primawan Taruna
Kontributor Foto: Primawan Taruna
Editor: Muhammad Irfan Nashih

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.