KP2KP Tanjung Balai bekerja sama dengan KPP Pratama Kisaran menyelenggarakan kegiatan Pajak Bertutur 2022 dalam rangka memperingati Hari Pajak Tahun 2022 yang bertemakan "Generasi Sadar Pajak Muda Berkreasi Membangun Negeri". Kegiatan ini diselenggarakan di Aula Sekolah Maitreyawira Kisaran, Kabupaten Asahan (Kamis, 11/8). Acara ini berlangsung secara luring dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.
Kegiatan Pajak Bertutur tersebut dihadiri oleh Kepala KPP Pratama Kisaran Maman Surahman, Kepala KP2KP Tanjung Balai Richard Subakat Manurung, Kepala Seksi Pelayanan KPP Pratama Kisaran Indah Ristianawati, Asisten Penyuluh Pajak KPP Pratama Kisaran Winston dan Awanna Fikri Siregar sebagai narasumber, serta tim penyuluh pajak dari KP2KP Tanjung Balai. Adapun peserta yang hadir berjumlah 30 orang terdiri dari perwakilan siswa SD kelas 4, 5, dan 6.
Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini diawali dengan pembukaan acara oleh Kepala Sekolah Maitreyawira Kisaran Jimmi Reinhard Tambunan dan Kepala KPP Pratama Kisaran Maman Surahman. Dilanjutkan dengan game-game seru dan diselingi dengan materi dasar tentang penting nya pajak bagi negara yang di sampaikan oleh Asisten Penyuluh Pajak Awanna Fikri Siregar dan Winston.
Jimmi Reinhard Tambunan mengucapkan terima kasih kepada KPP Pratama Kisaran dan KP2KP Tanjung Balai yang telah mengadakan kegiatan Pajak Bertutur di Sekolah Maitreyawira Kisaran. "Harapan saya, dengan adanya kegiatan ini, generasi muda khusus nya siswa Sekolah Maitreyawira Kisaran dapat memupuk jiwa sadar pajak," tutur Mariatul.
Pewarta: Tengku Khairunnisa |
Kontributor Foto: Basaria Yode Amor Purba |
Editor: Bonita Pricilia Sitompul |
- 17 kali dilihat