Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Mamuju menggelar Pelayanan Perpajakan di Luar Kantor melalui Mobile Tax Unit (Rabu, 19/6). Pelayanan luar kantor ini ditujukan kepada masyarakat di Pasar Tapalang, Mamuju.
Pelayanan yang diberikan berupa Pelaporan SPT Masa, Pelaporan SPT Tahunan, Pembuatan Kode Biling serta Konsultasi Perpajakan. Dengan kehadiran Mobile Tax Unit, pelayanan kepada masyarakat dapat dilaksanakan sampai ke pelosok wilayah kerja KPP Pratama Mamuju. Selain Pasar Tapalang, Mobile Tax Unit juga memberikikan pelayanan pula di Pasar Tarailu dan Pasar Tasiu di Kabupaten Mamuju.
- 68 kali dilihat