Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Madiun bersama para pemangku kepentingan yang berkaitan dengan UMKM menggelar rapat kerja pemberdayaan UMKM di ruang rapat KPP Pratama Madiun (Rabu, 21/4). Dalam rapat kerja tersebut dibahas mengenai evaluasi program tahun 2020 dan rencana program tahun 2021.
Pemberdayaan UMKM adalah tanggung jawab bersama, perlu kerja bersama untuk menuntaskannya. Demikian disampaikan oleh Kepala KPP Pratama Madiun Santoso Dwi Prasetyo saat memimpin rapat yang berlangsung mulai pukul 10.00 WIB.
Peserta yang hadir terdiri dari perwakilan unit Kementerian Keuangan Madiun (KPKNL, KPPBC dan KPPN), para Ketua Tax Center (Universitas Merdeka dan Universitas PGRI Madiun), dan juga perwakilan dari Kadin sebagai Ketua Forum Komunikasi Pemberdayaan UMKM Madiun.
- 37 kali dilihat