
Motocross Grand Prix (MXGP) adalah perhelatan terbesar kejuaraan Motocross dunia. Tahun ini MXGP Indonesia kembali digelar di Sumbawa. Berbeda dengan tahun lalu, pada musim ini MXGP Indonesia 2023 hadir dalam dua seri. Seri pertama hadir di Sirkuit Samota, Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB). Sedangkan, seri kedua digelar di Sirkuit Selaparang, Lombok, NTB.
Seri pertama yang bertempat di kawasan Samota diselenggarakan selama 3 hari hingga tanggal 25 Juni 2023. Samota sendiri adalah akronim dari tiga kawasan wisata terkenal di Sumbawa. Sa diambil dari kata Teluk Saleh yang merupakan lokasi wisata hiu paus. Sedangkan, Mo dari kata Pulau Moyo yang menjadi salah satu destinasi kelas dunia. Sedang Ta diambil dari kata Tambora, yang merupakan gunung yang pernah mengubah sejarah dunia.
Kegiatan yang dibuka langsung oleh Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah di halaman kantor Bupati Sumbawa ini juga dimeriahkan oleh berbagai macam stand yang berasal dari berbagai macam bidang. Tidak sedikit pemilik UMKM di Kabupaten Sumbawa menjajakan dagangannya. Tak mau ketinggalan KPP Pratama Sumbawa Besar juga ikut serta memeriahkan momen penting tersebut dengan membuka stand Pajak On The Spot (POTS).
Dengan menghadirkan konsep stand yang didominasi warna biru dan kuning sebagaimana branding Institusi Direktorat Jenderal Pajak, KPP Sumbawa Besar turut berpartisipasi dengan menawarkan layanan-layanan perpajakan yang disediakan seperti Pemadanan NIK-NPWP, konsultasi perpajakan, pelaporan SPT Tahunan secara online (e-filing), Aktivasi EFIN, pembuatan hingga pencetakan kode billing dan NPWP. Tercatat lebih dari 30 orang setiap harinya mengunjungi stand KPP Pratama Sumbawa Besar guna menyelesaikan kewajiban perpajakan dan mengetahui lebih dalam mulai dari bagaimana melapor pajak secara online sampai untuk apa pemadanan NIK menjadi NPWP.
KPP Pratama Sumbawa Besar terus berfokus melakukan pendekatan yang menarik dan tidak kaku dengan terus meneguhkan orientasi melayani kepada masyarakat, terutama Wajib Pajak. “Awalnya saya hanya ingin menonton MXGP, namun begitu melihan stand ini, saya jadi teringat kalau saya belum melakukan pemadanan NIK-NPWP. Terima kasih KPP Pratama Sumbawa Besar, dengan adanya stand pajak di acara ini, selain bisa menonton MXGP kami sangat dimudahkan dalam memenuhi kewajiban Perpajakan,” ucap Andi salah satu Wajib Pajak pengunjung POTS.
Pewarta: Dinni Syalsabila Safira |
Kontributor Foto: Dinni Syalsabila Safira |
Editor: Helmy Handjana Gampitabumi |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 30 kali dilihat