Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Sengkang melakukan kunjungan kerja ke Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Perindagkop dan UKM) Kabupaten Wajo, yang beralamat di Jalan Bau Baharuddin, Kelurahan Bulu Pabbulu, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan (Senin, 2/10). Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Yunus, Kepala Bidang Pasar Dinas Perindagkop dan UKM Kabupaten Wajo.

Tujuan dari kunjungan tersebut adalah dalam rangka membahas perencanaan kegiatan sosialisasi Pajak Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) kepada para pedagang di Pasar Sentral Sengkang. Sosialisasi ini diadakan karena mayoritas dari pedagang di Pasar Sentral Sengkang belum memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan/atau telah memiliki NPWP namun melaksanakan kewajiban perpajakan dengan baik. Selain itu, penyampaian aturan terbaru tentang pajak UMKM yang tercantum dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 55 Tahun 2022 tentang Penyesuaian Pengaturan di Bidang Pajak Penghasilan kepada para pedagang dirasa belum tersampaikan secara optimal.

“Berdasarkan pengamatan yang kami lakukan, masih banyak pedagang di pasar sentral yang tidak memilki NPWP, padahal kegiatan jual beli di Pasar Sentral Sengkang termasuk besar. Kami yakin masih banyak potensi perpajakan yang dapat digali lebih dalam lagi. Oleh karena itu, rencana sosialisasi ini merupakah salah watu wujud ikhtiar yang dapat kami lakukan,” ujar Riza Kurniawan selalu Kepala KP2KP Sengkang.

Usulan kegiatan sosialisasi pajak UMKM diterima dan disetujui oleh Yunus. “Kami sangat menerima dengan baik rencana tersebut dan mendukung sepenuhnya usulan sosialisasi tentang pajak UMKM tersebut. Masyarakat khususnya pedagang di pasar sentral perlu mengetahui kemudahan dan keringanan perpajakan yang diberikan pemerintah, sehingga harapannya dapat membuka mata mereka untuk menunaikan kewajiban perpajakannya,” ungkap Yunus.

Dengan menjalin koordinasi ini dengan Disperindagkop dan UKM Kabupaten Wajo, KP2KP Sengkang siap menyelenggarakan sosialisasi dalam beberapa waktu ke depannya.

Pewarta: Achmad Ichsan Sutama
Kontributor Foto: Achmad Ichsan Sutama
Editor: Lucky Timotius Pelealu

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.