Dua puluh relawan pajak yang mendaftar melalui program Relawan Pajak untuk Negeri (Renjani) mendapatkan arahan dan pembekalan bertempat di Aula KPP Pratama Tasikmalaya. Pembekalan ini bertujuan untuk menyiapkan relawan pajak agar dapat memahami tugasnya (Jumat, 16/2)
Program Renjani merupakan wadah bagi seluruh Relawan Pajak yang ingin menyumbangkan tenaga dan pikirannya melakukan edukasi perpajakan bagi masyarakat secara sukarela.
Dua dari relawan pajak yang bertugas di KPP Pratama Tasikmalaya adalah Vera Kamila dan Adifa Aulia yang merupakan mahasiswa Jurusan Akuntansi angkatan 2022 Universitas Siliwangi (Unsil).
Selaras dengan tujuan Renjani, Vera dan Adifa ingin menambah pengalaman, koneksi, serta skill yang diperlukan dalam dunia kerja, "Selain menambah pengalaman, bisa menjadi bekal dan juga penunjang karir kedepannya," tutur Vera.
Keduanya menyampaikan tidak ada kesulitan mulai dari mendaftarkan diri kemudian melengkapi berkas persyaratan yang diminta sampai tahap terakhir seleksi. Banyak materi terkait relawan pajak yang disediakan oleh penyelenggara sehingga saat ada pelatihan dapat mengikutinya dengan baik.
Vera, Adifa, dan relawan pajak lainnya siap memberikan layanan di Loket Asistensi SPT Tahunan Wajib Pajak Orang Pribadi. "Semoga (kami) bisa membantu dan memberikan manfaat ke wajib pajak itu sendiri,” harap Vera dan Adifa melalui program ini.
Pewarta: Agatha Lintang Padhangwengi |
Kontributor Foto: Agatha Lintang Padhangwengi |
Editor: Fanzi SF |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 17 kali dilihat