Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Pelabuhan Ratu mengadakan bimbingan teknis Pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Pajak Penghasilan (PPh) Wajib Pajak Badan melalui e-Form di aula KP2KP Pelabuhan Ratu, Jalan Bhayangkara Km.1, Kabupaten Sukabumi (Kamis, 22/9).
Kegiatan ini diikuti puluhan Wajib Pajak Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dari wilayah Kecamatan Bantar Gadung, Cikakak, Cisolok, dan Simpenan, Kabupaten Sukabumi.
Kegiatan bimbingan teknis pengisian SPT Tahunan melalui e-Form bagi Wajib Pajak PAUD ini dipimpin langsung oleh Kepala KP2KP Pelabuhan Ratu Djoko Widodo sebagai narasumber utama didampingi oleh para pelaksana Tim Penyuluh KP2KP Pelabuhan Ratu.
Tim Penyuluh KP2KP Pelabuhan Ratu memberikan bimbingan teknis mulai dari awal berupa aktivasi EFIN, penyiapan laporan keuangan, pengisian e-Form SPT Tahunan PPh, hingga pelaporannya.
Pewarta: Djoko Widodo |
Kontributor Foto: Djoko Widodo |
Editor: Sintayawati Wisnigraha |
- 7 kali dilihat