
Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Siak Sri Indrapura gencar melakukan koordinasi dengan berbagai unit kerja di Wilayah Kabupaten Siak dengan menggandeng pihak Bank dan Kantor Pemerintah, Siak (Senin, 17/1). Kegiatan publikasi ini telah berlangsung sejak awal Januari 2022 dan direncanakan akan berlanjut hingga akhir Maret 2022 mendatang.
Bertempat di beberapa lokasi seperti Bank BRI Cabang Siak, Bank Riau-Kepri Cabang Siak, Bank BNI Cabang Siak, Bank Mandiri Cabang Siak, dan lain-lain, KP2KP Siak memberikan sosialisasi secara langung. Selain itu, mereka juga melakukan publikasi secara masif melalui pemasangan Spanduk, x-Banner dan maupun leaflet-leaftlet terkait PPS.
Kepala KP2KP Siak Jefrinaldi, mengungkapkan bahwa publikasi PPS begitu penting karena mengingat PPS merupakan program baru unggulan dari Direktorat Jenderal Pajak (DJP) yang memberikan kesempatan yang sangat terbatas bagi wajib pajak berupa pengungkapan harta dan penghasilan untuk periode harta tertentu dan dilaksanakan dalam jangka waktu 1 Januari 2022 hingga 30 Juni 2022 mendatang.
“PPS ini merupakan merupakan program unggulan DJP dalam memberikan ruang dan kesempatan bagi wajib pajak untuk mengungkapkan secara sukarela semua harta atau penghasilan yang kurang dan/atau belum dilaporkan dalam SPT Tahunan dengan lapisan tarif yang terjangkau serta komitmen utuk tidak dilakukan pemeriksaan dan pengenaan sanksi adminitrasi bahkan pidana," ungkap Jefrinaldi. Ia pun berharap dengan sosialisasi dan publikasi secara secara aktif dan masif ini dapat dimanfaatkan dan bermanfaat baik bagi masyarakat sekitar Kabupaten Siak.
- 10 kali dilihat