
Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Majenang menyelenggarakan pojok pajak perdana di tahun 2023 yang berlokasi di kantor pos Sidareja (Rabu,11/1). Layanan pojok pajak ini bertujuan untuk mempermudah wajib pajak dalam melaksanakan kewajiban perpajakan, diantaranya adalah asistensi pendaftaran NPWP, aktivasi e-FIN, pelaporan SPT Tahunan, pelaporan SPT Masa, dan konsultasi perpajakan.
“Kami berupaya memberikan layanan terbaik untuk menjangkau seluruh wajib pajak, salah satunya dengan menyelenggarakan pojok pajak di Kantor Pos Sidareja. Kami harap layanan ini bisa mempermudah wajib pajak di Kecamatan Sidareja dan sekitarnya,” ujar Kepala KP2KP Majenang, Arwan Atrofu Zaman. Layanan pojok pajak mulai dibuka pada tanggal 11 Januari 2023 dan berlangsung setiap hari Rabu pukul 09.00 sampai dengan 14.00 WIB.
“Kami lihat dulu bagaimana antusiasme wajib pajak, jika ramai, kami berencana akan membuka lagi di tempat lain dengan menggandeng KPP Pratama Cilacap,” tambah Atrofu. Dalam upaya meningkatkan kenyamanan wajib pajak yang berkunjung, KP2KP Majenang menerapkan protokol kesehatan, diantaranya adalah menyediakan penyanitasi tangan dan masker. Di area pojok pajak juga diterapkan pengaturan kursi berjarak serta wajib pajak dihimbau untuk selalu menggunakan masker dan tetap menjaga jarak.
Informasi layanan pojok pajak telah dibagikan di media sosial, baik Instagram, Facebook, maupun Whatsapp. Agenda pojok pajak juga sudah dikoordinasikan dengan Kepala Kantor Pos Cabang Sidareja pada awal tahun. Keberhasilan penyampaian informasi ini ditandai dengan banyaknya wajib pajak yang datang pada saat layanan pojok pajak pedana tersebut. Tercatat ada 50 wajib pajak yang hadir terlihat dari daftar hadir yang disediakan.
Muso Prasodjo merupakan salah satu wajib pajak yang datang, Muso mengungkapkan bahwa adanya layanan pojok pajak sangat membantu dan mempermudah bagi wajib pajak yang jauh dari KPP atau KP2KP. “Alhamdulillah dengan adanya pojok pajak ini kami sebagai wajib pajak merasa sangat terbantu, kami ucapkan terima kasih kepada KP2KP Majenang semoga layanan ini terus dibuka untuk menjangkau kami yang jauh dari kantor pajak,” ungkap Muso.
“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada KP2KP Majenang, dengan adanya pojok pajak ini membuat kantor kami lebih ramai dan menambah pencapaian target transaksi kantor,” ucap Sotyo Wedha Asmoro selaku Kepala Kantor Pos Cabang Sidareja. “Selain itu, wajib pajak juga terlihat sangat terbantu dengan adanya layanan ini,” tambah Sotyo.
Layanan pojok pajak diagendakan akan berlangsung selama tahun 2023. Seluruh pelayanan yang diberikan saat kegiatan pojok pajak tidak dipungut biaya dan wajib pajak bebas memanfaatkan layanan yang ada. “Bapak dan Ibu silakan manfaatkan pojok pajak ini dengan maksimal, seluruh layanan tidak dipungut biaya alias gratis,” jelas Khafid Tri Kusumo sebagai salah satu pegawai KP2KP Majenang yang bertugas saat pojok pajak.
Pewarta:Khafid Tri Kusumo |
Kontributor Foto:Khafid Tri Kusumo |
Editor: Waruno Suryohadi |
- 37 kali dilihat