Kepala Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Benteng Ridwan melaksanakan kunjungan kerja ke Kantor Pengadilan Negeri Kepulauan Selayar (Selasa, 25/10).

Dalam kunjungan tersebut, tim KP2KP Benteng disambut langsung oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Kepulauan Selayar Nur Kautsar Hasan. Maksud dari kedatangan tim KP2KP Benteng  selain bersilaturahmi, tapi juga menyampaikan surat permintaan peserta sosialiasi terkait kewajiban perpajakan wajib pajak orang pribadi yang dilaksanakan oleh KP2KP Benteng setiap minggunya.

"Setiap minggunya kami mengadakan kelas pajak untuk wajib pajak orang pribadi, untuk kegiatan di minggu ini kami berencana mengundang pegawai dari Pengadilan Negeri Kepulauan Selayar," jelas Ridwan.

Nur Kautsar Hasan pun menyambut baik maksud kedatangan dari tim KP2KP Benteng, ia menyampaikan kegiatan kelas pajak tersebut dapat bermanfaat untuk para pegawai di Pengadilan Negeri Kepulauan Selayar untuk meningkatkan pemahaman dalam aspek perpajakan.

"Kami menyanggupi permintaan peserta kelas pajak ini, semoga kegiatan ini dapat berdampak positif," tutur Nur Kautsar Hasan.

Ridwan dan Nur Kautsar Hasan berharap kegiatan ini dapat semakin memperkuat sinergi. Dengan sinergi yang sudah dijalankan ini, diharapkan ke depannya tidak ada hambatan dalam melakukan kerja sama antara KP2KP Benteng dan Pengadilan Negeri Kepulauan Selayar.

 

Pewarta:Muhammad Irfan Nashih
Kontributor Foto:Winandra Syah Hutama
Editor: Satrio Ramadhan