Account Representative (AR) Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Blora  Safrinda Hilman Pratama melakukan kunjungan kepada wajib pajak pelaku usaha penjualan sticker motor di wilayah Kecamatan Godong, Kabupaten Grobogan (Rabu, 27/7).

Kunjungan ini dilakukan untuk mengumpulkan data dengan konfimasi langsung terkait proses bisnis yang dijalankan oleh wajib pajak guna penggalian potensi perpajakan. Selain itu, petugas pajak juga memberikan edukasi secara langsung kepada wajib pajak.

Dengan kunjungan ini diharapakan dapat memperkaya data perpajakan dan dapat meningkatkan kepatuhan wajib pajak dalam menjalankan kewajiban perpajakannya.

 

Pewarta Alvi Vicky Nurvita Sari:
Kontributor Foto:Akhmad Yusron
Editor:-Kasi Keramas