Kepala Kanwil DJP Jawa Barat II Yoyok Satiotomo beserta Para Kepala Kantor Pelayanan Pajak se-Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka dan Kuningan) melakukan kunjungan ke Tax Center Universitas Majalengka (Selasa, 30/6).
Kegiatan kunjungan ini disambut baik oleh Diding Bajuri, Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Majalengka dan Rizal, Pengurus Tax Center Universitas Majalengka. Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat kerja sama antara Kanwil DJP Jawa Barat II dan Universitas Majalengka dalam hal Inklusi Perpajakan.
Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Dwi Amiarsih selaku Kabid P2Humas Kanwil DJP Jawa Barat II, Setiadi selaku Kepala KPP Pratama Cirebon Satu, Chr. Erwin Priyambodo D.P. selaku Kepala KPP Pratama Cirebon Dua, Junanda selaku Kepala KPP Pratama Indramayu, dan Eko Hadiyanto selaku Kepala KPP Pratama Kuningan.
"Inklusi perpajakan diharapkan dapat dimasukkan ke dalam mata kuliah dasar umum di Universitas Majalengka untuk memperkenalkan pajak lebih jauh kepada mahasiswa," ujar Kakanwil DJP Jawa Barat II. Kakanwil pun memberikan apresiasi berupa penghargaan kepada para mahasiswa anggota Tax Center Universitas Majalengka yang telah ikut berperan aktif dalam mensosialisasikan perpajakan ke masyarakat.
- 40 kali dilihat