Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Bengkulu dan Lampung menggelar kegiatan edukasi perpajakan Tax Goes To School (TGTS) di Sekolah Menengah Kejuruan Kristen (SMKK) BPK Penabur (Senin, 5/2). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan kepada siswa-siswi calon wajib pajak masa depan tentang pentingnya peran pajak dalam pembangunan Indonesia.

Sebanyak 60 siswa-siswi dari jurusan Akuntansi turut hadir dalam kegiatan ini. Mereka diberikan pemahaman mendalam mengenai konsep perpajakan dan praktek perhitungan PPh Pasal 21. Hal ini diharapkan dapat memperkuat pemahaman mereka tentang tata cara perpajakan yang benar.

"Kami berharap melalui kegiatan TGTS ini, siswa-siswi dapat tumbuh kesadaran dan keinginan untuk turut serta dalam pembangunan negara melalui kewajiban perpajakan yang mereka miliki di masa depan," ujar Fuad Fungsional Penyuluh Pajak Kanwil DJP Bengkulu dan Lampung.

Pelaksanaan kegiatan ini di SMKK BPK Penabur merupakan langkah strategis dalam memperluas pemahaman mengenai pentingnya perpajakan, khususnya di kalangan generasi muda yang merupakan penerus bangsa. Dengan demikian, diharapkan akan tercipta generasi yang memiliki kesadaran pajak tinggi dan menjalankan kewajiban perpajakannya dengan baik demi kemajuan Indonesia.

Kegiatan TGTS di SMKK BPK Penabur ini juga diikuti dengan antusias oleh para siswa-siswi, yang terlihat dari partisipasi aktif mereka dalam setiap sesi penyuluhan. Dengan adanya kegiatan seperti ini, Fuad berharap akan semakin banyak generasi muda yang tergerak untuk berkontribusi dalam pembangunan negara melalui pemenuhan kewajiban perpajakan mereka.

 

Pewarta: Imam Dharmawan
Kontributor Foto: Imam Dharmawan
Editor:

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.