Pegawai PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis Pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) menjadi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) di Kantor Inalum, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara (Kamis, 9/2). Kegiatan diselenggarakan oleh Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kisaran.
Kegiatan bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para wajib pajak tentang tata cara melakukan pemadanan NIK menjadi NPWP. Kegiatan turut dihadiri oleh Kepala KPP Pratama Kisaran Maman Surahman. Narasumber dalam kegiatan ini adalah Asisten Penyuluh Pajak KPP Pratama Kisaran Awanna Fikri Siregar.
Pewarta: Teddy Ferdian |
Kontributor Foto: Mhd Saddad Alwi Tanjung |
Editor: Bhakti Ary'son Phillind Sinaga |
- 9 kali dilihat