Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bandung Tegallega menyelenggarakan kelas pajak Pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Wajib Pajak Orang Pribadi dan Pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) menjadi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) di Grand Ballroom Trans Luxury Hotel, Kota Bandung (Selasa, 7/3).
Sebanyak 409 orang, terdiri dari 131 pegawai Hotel Ibis Bandung Trans Studio dan 278 pegawai The Trans Luxury Hotel Bandung mengikuti kegiatan ini.
Materi edukasi disampaikan oleh penyuluh pajak KPP Pratama Bandung Tegallega Pratikno dan Devia Sri Maharani. Selain pemaparan materi, KPP Pratama Bandung Tegallega juga menyediakan pojok pajak bagi peserta yang lupa EFIN ataupun mengalami kendala teknis saat pengisian SPT Tahunan dan pemadanan NIK-NPWP.
Pewarta: Sania Suryapuspita |
Kontributor Foto: Rinto Firmawan |
Editor: Vibratoriano Heri Ramadani |
- 9 kali dilihat