Kanwil DJP Sumsel & Kep. Babel menggelar gathering bersama pemangku kepentingan dunia pendidikan di Aula Kantor, Palembang (Jumat, 22/11).
Kepala Kanwil DJP Sumsel & Kep. Babel Imam Arifin menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya membayar pajak. Sebab sumber pendanaan negara terbesar dari sektor pajak.
“Anggaran pendidikan negara kita sebesar 20 % berasal dari APBN, yang 80%nya berasal dari pajak. Bila sumber penerimaan kita kurang maka akan berpengaruh pada anggaran pendidikan tadi. Untuk itu perlu menanamkan kesadaran akan pentingnya pajak, baik jangka panjang maupun jangka pendek. Jangka panjang artinya dimulai sejak dini, sehingga ketika sudah berhasil, kesadaran akan pajak akan tinggi,” ucapnya.
Selain menggelar gathering bersama pemangku kepentingan dunia pendidikan tersebut, Kanwil DJP Sumsel dan Babel bersama dengan instansi vertikal Ditjen Pajak di seluruh Indonesia, juga menggelar Pajak Bertutur di SD, SMP, SMA, dan perguruan tinggi. Tahun ini tim Patur Kanwil datang ke SDN 136, SDN 140. SMPN 17, SMPN 45, SMUN 9, SMUN 19, dan Poltekkes Palembang.
- 10 kali dilihat