Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Sangatta mengunjungi Kantor PT Kaltim Prima Coal (KPC) dalam rangka melakukan asistensi terkait pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) bagi para karyawan di lingkungan PT KPC di Kab. Kutai Timur (Kamis, 15/8).
Asistensi pemadanan NIK dan NPWP di Kantor PT KPC dilaksanakan oleh Veronika Advenia dan Reyhan Yunus selaku pelaksana KP2KP Sangatta. Asistensi pemadanan NIK dan NPWP dilaksanakan untuk memberikan kemudahan bagi para karyawan PT KPC dalam melakukan pemadanan atas NIK dan NPWP mereka. Kegiatan tersebut terdiri dari kegiatan pengecekan data wajib pajak yang mengalami kendala dalam melakukan pemadanan NIK dan NPWP kemudian dilanjutkan proses penyelesaian kendala yang terjadi oleh petugas.
Dalam kesempatan tersebut, KP2KP Sangatta bekerja sama dengan PT KPC melaksanakan kegiatan jemput bola untuk karyawan-karyawan yang bekerja di lokasi tambang khususnya untuk Departemen Bintang dan Departemen Hatari PT KPC dikarenakan para karyawan tersebut kurang fleksibel jika harus datang langsung ke kantor pajak.
"Terima kasih untuk tim pajak atas kegiatan hari ini karena sangat membantu kami yang bekerja sebagai operator di lapangan, sistem jam kerja kami menggunakan shift sehingga cukup kesulitan jika harus datang langsung ke kantor pajak," ucap Sattu Papa, salah satu wajib pajak yang datang melakukan pemadanan NIK dan NPWP.
Pewarta:Veronika Advenia Permatasari |
Kontributor Foto: Veronika Advenia Permatasari |
Editor: Mohamad Ari Purnomo Aji |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 14 kali dilihat