
Petugas Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Salatiga mengadakan asistensi pengisian Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Badan dan Orang Pribadi bertempat di Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak-Kanak (TK) Assalam Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang (Selasa, 7/3).
Kegiatan yang dilaksanakan mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai dihadiri lebih dari 50 anggota Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) dan Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI) se-Kecamatan Tuntang.
Dalam kegiatan ini, petugas KPP Pratama Salatiga memberikan pengarahan pelaporan secara daring mulai dari login pajak.go.id, mengakses menu Lapor, mengunduh berkas e-Form dalam bentuk PDF, dan memberikan asistensi pengisian e-Form hingga peserta berhasil melakukan submit SPT Tahunan.
Asistensi pengisian SPT Tahunan Badan dilanjutkan dengan pengisian SPT Tahunan Orang Pribadi secara daring dan luring. Selama kegiatan asistensi berlangsung, peserta asistensi bertanya mengenai kesulitan dan kendala yang dialami ketika melakukan pengisian SPT Tahunan.
Yohanes Wiranto Cahyono selaku Kepala Seksi Pelayanan KPP Pratama Salatiga mengharapkan kegiatan asistensi SPT Tahunan menjadi sarana pendekatan positif fiskus dengan masyarakat.
"Semoga kegiatan asistensi SPT Tahunan yang dilakukan semakin meningkatkan kepatuhan Wajib Pajak KPP Pratama Salatiga serta mampu menyebarkan stigma positif bahwa lapor pajak itu mudah dan fiskus selalu siap memberikan asistensi bagi seluruh masyarakat," tutur Yohanes.
Pewarta: Hening Kirono Hayu |
Kontributor Foto: Hening Kirono Hayu |
Editor:Dyah Sri Rejeki |
- 10 kali dilihat