Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Ranai menyelenggarakan sosialisasi dan Pojok Pajak asistensi pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan di Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Natuna, Kepulauan Riau (Rabu, 31/1). Acara yang dihadiri puluhan pegawai tidak tetap dan harian lepas ini dilangsungkan di Ruang Rapat BPBD, Kompleks Masjid Agung Natuna.

Rangkaian kegiatan dimulai pada pukul 08.30 waktu setempat yang dibuka oleh Sekretaris Badan Erlina. “Kami sangat mengapresiasi kesediaan tim KP2KP Ranai untuk mengasistensi pelaporan SPT Tahunan dari para pegawai,” tutur Erlina.

Adapun sosialisasi pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) sebagai Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan pelaporan SPT Tahunan disampaikan oleh Anggota Tim Penyuluh Andrean Rifaldo. Dalam pemaparannya, Andrean mengimbau seluruh Wajib Pajak Orang Pribadi untuk memastikan kembali status validasi NIK-NPWP sebelum menyampaikan SPT Tahunan melalui e-filing.

Pelaksanaan kegiatan dilanjutkan dengan pembukaan layanan Pojok Pajak oleh Petugas Hafidz Al Rizq dan Nurlina. Layanan yang disediakan selain asistensi pelaporan SPT Tahunan meliputi pendaftaran NPWP, pengecekan nomor electronic filing identification number (EFIN), dan pemadanan NIK-NPWP.

Penyelenggaraan asistensi ini bukan yang kali pertama dilangsungkan KP2KP Ranai di BPBD Natuna. Pada tahun sebelumnya, kegiatan serupa telah dilaksanakan untuk mendukung pemenuhan kewajiban pelaporan SPT Tahunan. Melalui edukasi ini, Kepala KP2KP Ihsanul Zikri berharap dapat mendukung kemudahan bagi Wajib Pajak dalam memenuhi kewajiban perpajakannya.

 

Pewarta: Andrean Rifaldo
Kontributor Foto: Hafidz Al Rizq
Editor: M. Adhi Darmawan

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.