Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Limboto kembali melaksanakan kegiatan penyuluhan. Kegiatan ini berupa Edukasi Penggunaan e-Bupot Instansi Pemerintah di Aula Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Gorontalo, Gorontalo (Selasa, 21/5). Kegiatan ini dihadiri oleh puluhan bendahara desa di Kabupaten Gorontalo yang belum mendapatkan edukasi penggunaan e-Bupot.

Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan pemaparan mengenai kewajiban perpajakan bendahara desa yang merupakan bendahara instansi pemerintah dan tata cara untuk melaksanakan kewajiban tersebut. Selain itu, edukasi ini juga dilakukan karena banyaknya bendahara baru yang meminta untuk diberikan edukasi. Dalam kegiatan ini, Pajak Limboto melakukan edukasi bersama dengan Ayu Bonita, Penyuluh Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Gorontalo.

Ayu menjelaskan mengenai jenis-jenis pajak, ketentuan dan tata cara penghitungan pajak, pembuatan billing, dan tata cara pembayaran pajak, mulai dari Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dan dilanjutkan dengan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 21, Pasal 22, Pasal 23, dan Pasal 4 ayat (2). Tidak hanya itu, Ayu juga memberikan contoh praktik langsung untuk pembuatan billing melalui e-Bupot Instansi Pemerintah, mulai dari login di DJP Online sampai dengan cetak atau simpan billing.

“Kami berterima kasih atas bantuan kantor pajak dalam memberikan edukasi kepada bendahara desa, semoga para bendahara desa semakin paham tentang perpajakan,” ucap Sumanti Maku, Kepala Dinas PMD Kabupaten Gorontalo, di penghujung acara.

Kegiatan berjalan dengan baik. Ayu berharap dapat terus bersinergi dan menjalin kerja sama yang baik dengan instansi pemerintah daerah di Kabupaten Gorontalo.

 

Pewarta: Niken Widyastuti
Kontributor Foto: Jose Andre Saragih
Editor: Syafa'at Sidiq Ramadhan

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.