Tim Penyuluh Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bandung Cicadas menyelenggarakan kegiatan edukasi bersama Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC)  Tipe Madya Pabean A Bandung dengan tema “Implementasi Nasional Prepopulated PEB dan CK-1 dan Integrasi Dokumen BC 4.0 dengan Faktur Pajak Kode 07”. Kolaborasi  ini sebagai salah satu bentuk sinergi antara Direktorat Jenderal Pajak (DJP) dan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC).

Kegiatan berlangsung secara daring pada Kamis (10/2) dan dihadiri oleh 100 orang peserta. Diharapkan integrasi seperti ini dapat memberikan keuntungan yaitu e-Faktur dan dokumen pabean merupakan dokumen yang terintegrasi dengan SPT, sehingga dokumen pabean tersebut disetarakan dengan faktur.