Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bandar Lampung Dua telah menggelar Acara Tax Gathering di Hotel Santika Premiere Lampung, Jl Yos Sudarso No 80, Bumi Waras, Kota Bandar Lampung, (Kamis, 27/6), dengan mengusung tema “Merajut Sinergi, Membangun Negeri”.
Acara yang dihadiri oleh 33 (tiga puluh tiga) Wajib Pajak ini merupakan wadah untuk memberikan apresiasi kepada Wajib Pajak Badan dan Orang Pribadi di lingkungan KPP Pratama Bandar Lampung Dua yang telah menyampaikan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Tahun Pajak 2022 tepat waktu dan telah berkontribusi terhadap tercapainya target penerimaan pajak pada Tahun Pajak 2023.
Kepala KPP Pratama Bandar Lampung Dua, Bapak Miskal Parjun Durta, memberikan apresiasi atas kepatuhan dan kontribusi yang telah dilaksanakan oleh Wajib Pajak selama ini dan menuturkan harapannya agar Wajib Pajak dapat lebih mengenal dan membangun sinergi baik dengan jajaran di KPP Pratama Bandar Lampung Dua, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Bengkulu dan Lampung, serta dengan Wajib Pajak lainnya.
Tak hanya dihadiri oleh Wajib Pajak, Kepala Kanwil DJP Bengkulu dan Lampung, Ibu Rosmauli, turut hadir bersama dengan jajaran eselon III Kanwil DJP Bengkulu dan Lampung. Dalam sambutannya, Ibu Rosmauli menyampaikan poin-poin terkait Peran Masyarakat dalam Membangun Negeri serta dalam Peningkatan Budaya Integritas di Lingkungan Kementerian Keuangan.
“Menari Tango tidak mungkin dilakukan sendiri, perlu dua orang untuk berhasil. Sama halnya dalam pembangunan negeri, tanpa kontribusi, kerja sama dan dukungan dari masyarakat, keberhasilan dalam pencapaian penerimaan guna membangun negeri tidak akan berhasil,” ujar Miskal.
Acara kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi implementasi Coretax (CTAS) oleh Billy, Penyuluh KPP Pratama Bandar Lampung Dua. Billy menyampaikan sekilas informasi terkait pembaharuan terhadap aplikasi perpajakan yang nantinya akan mengintegrasikan beberapa aplikasi sehingga memudahkan Wajib Pajak dalam administrasi perpajakan.
Rangkaian Acara Tax Gathering kemudian dilanjutkan dengan pemberian testimoni dari beberapa wajib pajak dan ditutup dengan pemberian penghargaan kepada 10 Wajib Pajak yang telah memberikan kontribusi dan komitmennya dalam kepatuhan pemenuhan kewajiban perpajakan.
Pewarta:Delia Indah Paramitha |
Kontributor Foto:Anindita Natasha Permata Aziz |
Editor: |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 22 kali dilihat