Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP Bajawa) menyelenggarakan kegiatan "Pajak Bertutur 2024" di SMA Seminari St. Yohanes Berkhmans Todabelu, Mataloko (Rabu, 7/8).

Pajak Bertutur kali ini dihadiri oleh 60 Siswa yang merupakan perwakilan dari kelas XI sampai kelas XII. Kegiatan diawali dengan sambutan oleh Kepala Seminari Todabelu, RD. Marianus Agustinus Sera M. Pd.  Dalam sambutannya, Marianus berterima kasih atas kehadiran KP2KP Bajawa dan berharap para siswa dapat belajar banyak hal dalam kegiatan ini. Selanjutnya, Kepala KP2KP Bajawa, Agustinus Imam Saputra menegaskan bahwa kegiatan ini sebagai upaya mewujudkan generasi Indonesia emas yang cerdas dan sadar pajak.

Siswa yang hadir memiliki rasa keingintahuan tinggi dalam mengenal pajak lebih jauh. Hal itu dibuktikan dengan antusiasme para siswa dalam sesi tanya jawab di sela-sela materi yang disampaikan oleh tim KP2KP Bajawa. Sebagai selingan materi, tim KP2KP Bajawa juga menyiapkan games "tebak gaya" antar kelompok untuk meningkatkan kreativitas dan kerja sama antar siswa.

Kegiatan diakhiri dengan penyerahaan doorprize kepada 2 (dua) orang siswa yang berhasil menjawab pertanyaan langsung dari Kepala KP2KP Bajawa. Kemudian, salah satu siswa menyampaikan testimoni terkait pelaksanaan kegiatan Pajak Bertutur. “Terima kasih atas kehadiran Pajak Bajawa, saya berharap pajak menjadi sahabat bukan suatu yang menakutkan dan juga semoga kebersamaan dengan pajak tidak berakhir sampai di sini,” ujar Ketua OSIS SMA Seminari Todabelu, Olan Nanga. Selanjutnya, kegiatan resmi ditutup dengan sesi foto bersama.

Pewarta: Violin Fadhlullah
Kontributor Foto: Nanda indri Nurhikmah
Editor:

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.