Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Liwa menggelar kegiatan Pojok Pajak di Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 0422 Lampung Barat (Senin, 8/3). Kegiatan Pojok Pajak ini dilaksanakan untuk memberikan asistensi pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan melalui e-Filing kepada prajurit TNI di lingkungan Kodim 0422 Lampung Barat.
Kegiatan berlangsung selama dua hari dari pukul 09.30-12.00 WIB di Aula Markas Komando Distrik Militer 0422 Lampung Barat dan diikuti oleh 82 orang prajurit TNI Kodim 0422 yang telah memiliki bukti potong Pajak Penghasilan formulir 1721-A2 dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19. Kegiatan ini disambut baik oleh Komandan Kodim 0422 Lampung Barat Letkol CZI Benni Setiawan. "Dengan adanya Pojok Pajak asistensi pelaporan SPT Tahunan seperti ini sangat membantu anggota Kodim 0422 dalam melaksanakan kewajiban pelaporan SPT Tahunan yang merupakan salah satu kewajiban sebagai warga negara," ujar Benni dalam sambutannya.
Kegiatan ini juga direspon baik oleh salah satu anggota TNI Kodim 0422 Lampung Barat, Sulaiman yang merasa terbantu dalam melaporkan SPT Tahunan. ”Saya sering kali lupa tata cara melaporkan SPT Tahunan secara online karena setahun sekali, dengan adanya kegiatan seperti ini saya merasa terbantu dan juga tidak harus mengantre ke kantor pajak untuk melaporkan SPT Tahunan,” ungkap Sulaiman.
- 39 kali dilihat