Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Dua Semarang melakukan kunjungan ke salah satu Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) di Kabupaten Pekalongan (Rabu, 19/10). Kunjungan kerja (visit) ini dilaksanakan dalam rangka menjalin komunikasi dan mengenal wajib pajak beserta proses bisnisnya. Tim visit KPP Madya Dua Semarang terdiri atas Kepala Seksi Pengawasan IV Herni Dwiningsih, dan Account Representative Seksi Pengawasan IV yaitu Karoma Ali Wardana dan Atina Maziyati.

Diketahui bahwa air PDAM tersebut berasal dari empat sumber, yaitu sumber mata air, PDAB (Perusahaan Daerah Air Bersih), air permukaan, dan air bawah tanah.

Selain mengenali proses bisnis wajib pajak, Account Representative juga memberikan masukan berupa aspek perpajakan yang timbul dari setiap transaksi usaha wajib pajak. Account Representative juga menanyakan terkait kendala yang dihadapi wajib pajak baik dalam melaksanakan kewajiban perpajakan atau pun dalam menjalankan proses bisnisnya.

Melalui pemberian masukan tersebut diharapkan wajib pajak dapat memenuhi kewajiban perpajakannya dengan baik dan benar sesuai dengan ketentuan perundang-undangan perpajakan yang berlaku.

 

Pewarta: Asifa Ardha Chairani
Kontributor Foto: Atina Maziyati
Editor:Dyah Sri Rejeki