KPP Pratama Sidoarjo Utara melaksanakan salah satu kegiatan edukasi pajak yaitu Pajak Bertutur dengan tema Generasi Sadar Pajak: Muda Berkreasi, Membangun Negeri. Kegiatan tersebut di laksanakan secara online (daring) melalui media sosial Instagram secara live (langsung) bertempat di Aula SMA Kemala Bhayangkari 3 Porong, Kabupaten Sidoarjo. Kegiatan yang berlangsung pukul 10.00 hingga 11.00 WIB tersebut diikuti sebanyak 35 siswa (Kamis, 18/8).

Indah Handaningrum Nurwulan dan Pratiwi Januari Utami, Asisten Penyuluh Pajak KPP Pratama Sidoarjo Utara menjelaskan tentang materi Pajak Bertutur. Juga dijelaskan tentang hak dan kewajiban warga negara peran siswa dalam kehidupan bernegara, dengan diselipkan games dan ice breaking untuk peserta.   

Indah juga berpesan kepada para siswa sebagai generasi muda agar di masa mendatang dapat melakukan hal-hal yang positif dan menghindari hal-hal negatif. Hal-hal positif tersebut di antaranya adalah disiplin mengikuti upacara, mematuhi tata tertib sekolah, menjaga nama baik diri dan sekolah, giat belajar, serta berlomba-lomba meraih prestasi. Sementara hal-hal negatif yang perlu dihindari di antaranya adalah vandalisme (merusak), menyebarkan hoax, penyalahgunaan narkoba, melakukan hal-hal kriminal, dan hal buruk lainnya.

Kegiatan ini dilaksanakan di hari yang sama dengan Pajak Bertutur yang juga berlangsung di sekolah yang sama.

 

Pewarta: Moh. Hijrah Lesmana
Kontributor Foto: Tim Penyuluh 643
Editor: Nine Megawati Zahra