Tim penyuluh pajak Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Penanaman Modal Asing (PMA) Satu mengadakan siaran langsung terkait aplikasi pemindahbukuan elektronik (e-PBK) versi 2.0 melalui platfrom Instagram (IG Live) bersama mahasiswi magang di area TPT KPP Penanaman Modal Asing Satu, Jakarta (Rabu, 22/11).
Narasumber pada IG Live yang biasa disebut RebOne kali ini adalah Agus Saptomo dan Tomi Hadi Lestiyono. Kegiatan yang berlangsung setengah jam ini disaksikan oleh 99 penonton serentak.
Sebagaimana diketahui bahwa pada 12 Desember 2022, Direktorat Jenderal Pajak (DJP) telah meluncurkan aplikasi e-PBK dan pada 13 November 2023 diperbarui menjadi versi 2.0.
Pada kesempatan tersebut, Agus dan Tomi menjelaskan fitur-fitur yang baru seperti pemindahbukuan dengan bukti pemindahbukuan dan pemindahbukuan antar NPWP serta sekarang Wajib Pajak dapat memantau proses permohonan pemindahbukuan yang diajukan secara elektronik.
Selanjutnya mengundang dua kawan pajak yang merupakan mahasiswi magang di KPP Penanaman Modal Asing Satu, Aisyah dari Universitas Trisakti dan Aiko dari STIE Rawamangun untuk memandu kuis dan memberikan testimoni selama magang di lingkungan KPP Penanaman Modal Asing Satu.
Pewarta: |
Kontributor Foto: |
Editor: |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 13 kali dilihat