Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Pringsewu melaksanakan Kegiatan Pengumpulan Data Lapangan (KPDL) dengan sasaran wajib pajak yang berada di Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung (Selasa, 27/6).
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Bramanti Tejamukti dan Satria selaku petugas KPDL KP2KP Pringsewu. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kualitas basis data perpajakan KP2KP Pringsewu. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan para wajib pajak yang didatangi, seperti pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) dan pembayaran pajak melalui pemberian edukasi secara langsung.
Petugas KPDL di KP2KP Pringsewu menyampaikan bahwa ke depannya pelaksanaan KPDL ini akan terus dilakukan guna meningkatkan basis data perpajakan milik Direktorat Jenderal Pajak dalam rangka meningkatkan penerimaan negara.
Pewarta: Satria |
Kontributor Foto: Satria |
Editor: Raden Rara Endah Padminingrum |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 37 kali dilihat