KP2KP (Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan) Tilamuta berkunjung ke Dinas Pariwisata Boalemo untuk menyelenggarakan Asistensi dan Pojok Pajak SPT Tahunan secara daring melalui e-Filing yang diselenggarakan di Aula Dinas Pariwisata Boalemo (Kamis,12/3). Kegiatan ini diikuti oleh ASN (Aparatur Sipil Negara) yang ada di Kantor Dinas Pariwisata Boalemo.

Acara ini dibuka oleh Taufik Herminarsa selaku Kepala KP2KP Tilamuta. "Kepada Bapak/Ibu yang ingin melaporkan SPT Tahunannya, silakan menuju pojok pajak yang telah kami siapkan,” ujarnya.

Beberapa wajib pajak pun datang ke pojok pajak yang KP2KP Tilamuta dirikan, untuk mempertanyakan hal-hal terkait pelaporan SPT Tahunan kepada pegawai KP2KP Tilamuta yang berada di stan. Pegawai KP2KP Tilamuta pun menjawab dan memberikan solusi atas pertanyaan-pertanyaan yang diberikan oles para ASN di Dinas Pariwisata Boalemo.

Ada juga yang langsung melaporkan SPT Tahunannya sehingga langsung mendapatkan BPE (Bukti Penerimaan Elektronik) dengan didampingi oleh pegawai KP2KP Tilamuta.

Kegiatan ini bertujuan  untuk membantu para ASN (Aparatur Sipil Negara) yang ada di Kantor Dinas Pariwisata Boalemo dalam melakukan pelaporan SPT Tahunan 2019 tepat waktu. (eg)