KPP Pratama Surakarta dan Kanwil DJP Jawa Tengah II berpartisipasi dalam Roadshow Bus KPK “Jelajah Negeri, Bangun Antikorupsi” di Balai Kota Surakarta (Jumat, 27/9). Acara ini berlangsung selama dua hari hingga Sabtu, 28 September 2019.
Kami membuka stan pajak yang memperkenalkan layanan-layanan publik Direktorat Jenderal Pajak dan inovasi layanan publik di KPP Pratama Surakarta. Selain itu layanan konsultasi dan pembuatan kode billing tersedia pada jam pelayanan di stan pajak pukul 08.00-21.00 WIB.
- 19 kali dilihat