Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Curup menyelenggarakan kegiatan Asistensi Pelaporan SPT Tahunan bertajuk "Ngisi SPT Besamo" di Aula Komando Distrik Militer (Kodim) 0409 Rejang Lebong, Bengkulu (Senin, 15/2).
Kegiatan sosialisasi dibuka oleh Yadi, Kepala Sub Bagian Umum dan Kepatuhan Internal, mewakili Kepala KPP Pratama Curup dengan kata sambutan dan penyampaian apresiasi terhadap rekan-rekan Kodim 0409 atas ketersediaan waktu mengikuti kegiatan sosialisasi tersebut.
Sedangkan Kepala Staf Kodim 0409 Rejang Lebong Mayor Arhanud M. Zaini Nurdin Kasdim dalam sambutannya menyatakan pentingnya lapor SPT Tahunan bagi seluruh ASN termasuk anggota TNI/Polri. Seluruh anggota wajib menyimpan data EFIN dan Password akun djponline agar bisa melaporkan secara mandiri setiap tahunnya.
Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan pemaparan materi singkat oleh Bayu Sundoro Aji, salah satu Account Representative KPP Pratama Curup dan asistensi pengisian SPT Tahunan yang dibantu oleh tim KPP Pratama Curup. Kegiatan ini diselenggarakan untuk membantu rekan-rekan Kodim 0409 mengisi SPT dan melaporkan SPT Tahunan secara mandiri di tahun-tahun berikutnya.
- 39 kali dilihat