Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Ambon menyelenggarakan kegiatan puncak peringatan Hari Pajak 2023 yang bertajuk “Pesta Rakyat Hari Pajak” yang bertempat di Lantai 6 Gedung Keuangan Negara (GKN) Ambon, Jl. Pattimura No. 18, Kota Ambon, Provinsi Maluku (Jumat, 14/7).

Kegiatan ini diawali dengan senam bersama yang diikuti oleh seluruh pegawai Kementerian Keuangan Provinsi Maluku yang ada di Kota Ambon dan dilanjutkan dengan bazar UMKM yang diikuti oleh 7 pelaku UMKM di Kota Ambon.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala KPP Pratama Ambon A.K. Susetyo Bayunanto menyampaikan bahwa kegiatan senam bersama dan bazar UMKM tersebut merupakan puncak acara dari rangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh KPP Pratama Ambon dalam rangka peringatan Hari Pajak pada tanggal 14 Juli 2023.

“Sejak tanggal 4 Juli 2023 sampai dengan tanggal 13 Juli 2023 kemarin, KPP Pratama Ambon telah melaksanakan berbagai kegiatan terkait Hari Pajak. Kegiatan tersebut antara lain lomba Hari Pajak, Campus Goes To Tax Office untuk memberikan pengenalan dan pemahaman kepada generasi muda akan pentingnya pajak dalam pembangunan bangsa, donor darah, dan bakti sosial berupa santunan kepada panti asuhan,” ungkap Bayu.

Lebih lanjut, Bayu menjelaskan bahwa semua kegiatan peringatan Hari Pajak diikuti oleh seluruh pegawai KPP Pratama Ambon dengan tujuan untuk meningkatkan kebersamaan dan sinergi antar pegawai KPP Pratama Ambon. Menurutnya, hal ini sesuai dengan tema peringatan Hari Pajak tahun 2023 “Rawat Kebersamaan dan Kuatkan Tekad Wujudkan Perubahan”.

“Peringatan Hari Pajak ini juga dimeriahkan oleh 7 KP2KP di wilayah kerja KPP Pratama Ambon yang tersebar di wilayah Provinsi Maluku (KP2KP Bula, Piru, Masohi, Namlea, Langgur, Saumlaki, dan Dobo) berupa kegiatan olahraga, sosialisasi Hari Pajak di radio dan di pusat keramaian, serta santunan kepada kaum dhuafa dan panti asuhan,” tambah Bayu.

Kepala KPP Pratama Ambon berharap melalui rangkaian kegiatan tersebut masyarakat khususnya di Kota Ambon maupun Provinsi Maluku semakin memahami peraturan pajak serta turut mengampanyekan gerakan cinta tanah air melalui kepatuhan dalam melaksanakan kewajiban perpajakannya.

“Saya mewakili Direktorat Jenderal Pajak mengajak semua masyarakat untuk ikut berpartisipasi, berperan aktif, dan bersama-sama bergotong-royong mencapai kemandirian bangsa dengan melaksanakan hak dan kewajiban perpajakan sesuai ketentuan yang berlaku,” pungkasnya.

 

Pewarta: Agus Meidy Martono
Kontributor Foto: Agus Meidy Martono
Editor: Bayu Kristianto

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.